Monday 8 December 2014

PUDING KACA LABU KUNING




yuliastuti

Bahan-bahan
Labu parang kukus 300 gram
Santan dari 1 butir kelapa 1 liter
Agar agar bubuk tanpa warna 2 bungkus
Gula pasir 450 gram
Telur utuh 2 butir
Putih telur 200 gram
Pewarna makanan merah, hijau dan kuning secukupnya
Vanili bubuk secukupnya
Air untuk merebus 300 ml
Garam secukupnya
Cara membuat
1
Campur 2 butir telur dengan 100 gram gula pasir dan 300 ml santan serta vanili bubuk dan garam secukupnya, aduk hingga rata. Bagi menjadi 3 bagian, satu bagian beri warna merah, satu bagian beri warna hijau dan satu bagian lagi biarkan berwarna putih.
2
Rebus satu persatu bagian sampai mendidih dan menggumpal sambil diaduk aduk, saring dan tiriskan sambil ditekan tekan dengan sendok sampai agak kering dan menjadi butiran. Sisihkan.
3
Blender labu parang dengan 700 ml santan. Tambahkan 250 gram gula pasir, 1 1/2 bungkus agar agar, garam & vanili bubuk secukupnya. Aduk rata dan bagi menjadi dua. Satu bagian beri warna kuning & satu bagian lagi beri warna hijau. (warna hijau pakai 10 lembar daun pandan muda aku blender) Sisihkan.
4
Rebus 300 ml air, 100 gr gula pasir bersama 1/2 bungkus agar agar sampai mendidih. Aduk aduk sampai uapnya hilang, Tuang dalam cetakan puding volume 2 lt.
5
Taburkan butiran warna warni secara bergantian sampai habis. Biarkan beku.
6
Rebus adonan labu warna kuning sampai mendidih. Matikan api dan aduk aduk sampai uapnya hilang. Kocok 100 gram putih telur hingga kaku, tuang adonan sesendok demi sesendok sambil dimixer dengan kecepatan rendah
7
Tuang kedalam cetakan yang sudah berisi adonan agar putih secara perlahan. Lakukan hal yang sama dengan adonan labu yang warna hijau.
8
Bekukan dan siap dinikmati.

No comments:

Post a Comment