Monday 16 March 2015

CAPJAY GORENG ORIENTAL

may's kitchen
bahan capcay  :
250 gr dada ayam iris tipis
150 gr udang buang kulit kepala, ekor
5 butir bakso goreng  (resep terlampir dibawah) potong jadi 2.
5 helai daun kol
200 gr brocoli ( bisa diganti kembang kol)
3 buah wortel, iris serong
100 gr kapri muda
1 bawang bombay iris tipis
3 siung bawang putih geprek
garam
merica
saus tiram
kecap ikan
gula pasir
1-2 sendok tepung maizena cairkan
daun bawang potong potong
200 ml air kaldu (tulang dada ayam aku rebus dulu)
saus tomat 

resep bakso :
bahan :
-Daging Babi giling 100grm
-udang cincang halus 50grm
-telor ayam 1 butir
-1siung bawang putih (haluskan)
-garam & merica bubuk secukupnya
-kecap ikan
-minyak wijen
- gula pasir
campur smua bahan diatas sampai merata, tambahkan 30grm tepung sagu + 1/2 sdm tepung maizena/tepung jagung +  air es. secukupnya
bentuk bulat2 dengan menggunakan tangan seperti membuat bakso
goreng dalam minyak panas dengan api sedang, agak banyakan minyaknya angkat bakso gorengnya kl sudah matang kecoklatan.

cara memasak capcay  :
tumis bawang putih, bawang bombay, hingga harum
masukan ayam, udang aduk rata, sampai berubah warna.
masukan air kaldu, saus tomat , garam, merica, saus tiram, kecap ikan, gula pasir
masukan, bakso goreng,  wortel, brocoli, daun kol. ad uk ....
masak hingga setengah matang, masukan tepung maizena
masak jangan terlalu layu, angkat.


No comments:

Post a Comment