Thursday, 12 February 2015

BAGELEN BIASA & MOCHA

Bahan :
250gr tepung cakra
50 gr gula pasir
15 gr susu bubuk
2 kuning telor
6 gr fermipan
60 susu cair

50 air es (tuang sedikit sedikit)
50 gr blue band
1/2  sdt garam

Cara pembuatan :
1. Campur tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, ragi instant, aduk rata.
2.masukan  kuning telur, susu cair, dan air es, uleni sampai bergumpal kemudian masukkan mentega dan garam. uleni sampai kalis elastis. Istirahatkan selama 25menit. kempiskan adonan
3. Timbang adonan 30 gr, bulatkan. Diamkan 50 menit
4. Panggang 


bahan olesan

30 ml susu kental manis
80 gr gula halus
50 gr blue band
150 mentega putih
campur jadi satu, aduk rata

kalau untuk isian moca
bahan oelsan sama cuma tambahkan 1 sdt pasta mocca


Cara pembuatan bagelen
1. roti  yang sudah jadi diangin2kan/dibiarkan beberapa waktu disuhu ruang supaya kering dan mengeras (sy diamkan semalaman)
2. Belah roti dan diolesi bahan olesan  hingga permukaan tertutup rata.
3. Panggang roti dengan api kecil selama kurang lebih 40 menit sampai kering sempurna. angkat. biarkan dingin dan disimpan di dalam wadah tertutup.

No comments:

Post a Comment