Sunday, 16 November 2014

CUMI MASAK KEMANGI

Bahan:
400 g cumi, bersihkan, jangan buang tintanya
8 btr bawang merah, iris tipis
2 btr bawang putih, iris tipis
5 buah cabai rawit (selera)
4 buah tomat, iris
2 ruas kunyit, haluskan
4 daun jeruk
1 batang serai, memarkan
 daun kemangi (selera, aku pakai banyak, lebih enak)
2 sdm minyak sayur untuk menumis
200 ml air
Cara:

  • tumis bawang merah hingga coklat muda, masukan bawang putih, sampai bawang putih mulai harum.
  • masukkan cabai, tomat, serai, kunyit  ,kemudian masukan air.
  • setelah air mendidih, 5 menit kemudian masukan cumi, masak cumi tidak perlu terlalu lama, sekitar 5 menit saja, masukkan daun kemangi sesaat sebelum cumi diangkat.

No comments:

Post a Comment